Melalui Cikal Aksi-Aksi, Murid Rumah Main Cikal Bangun Interaksi Positif

Melalui Cikal Aksi-Aksi, Murid Rumah Main Cikal Bangun Interaksi Positif

Jakarta, Rumah Main Cikal. Sebagai sekolah yang memiliki salah satu visi menjadi Warga Dunia yang Berdaya, Sekolah Cikal dan Rumah Main Cikal turut menggerakkan aksi sosial guna membangun empati dan kepekaan murid melalui program Cikal Aksi-Aksi, dimulai dari tingkat anak-anak usia dini hingga menengah atas.


Interaksi Positif, Kenangan Indah


Di tingkat Rumah Main Cikal, kegiatan Cikal Aksi-Aksi bagi anak-anak usia dini dilakukan dengan membuat dan mengirimkan prakarya kartu ucapan berisi semangat kepada Komunitas Belajar Berlian Baki di Sukoharjo, dan mengajak anak-anak di Komunitas Permata Hati Ceria, Klaten senam bersama.


Menurut Dewi Winarningsih, Program Manager Cikal Aksi-Aksi, program di tingkat Rumah Main Cikal ini dirancang untuk mengembangkan rasa kebersamaan, kepekaan, dan rasa kepedulian pada sesama bagi anak-anak usia dini.


“Kami berupaya untuk menumbuhkan rasa ingin berbagi tanpa diarahkan, mampu mengekspresikan interaksi positif dan juga menumbuhkan rasa kasih sayang dan rasa percaya pada teman sebaya.” tutur Dewi.

(Sesi Temu Bercerita dan membuat Prakarya Kartu Ucapan Sederhana di Rumah Main Cikal dengan KB Permata Hati, Klaten. Doc. Rumah Main Cikal)

Ia berharap Cikal Aksi-Aksi di tingkat pra sekolah Rumah Main Cikal ini dapat memberikan kenangan indah bagi murid dan guru di daerah. “Semua ini merupakan upaya sederhana yang kami sebagai pendidik rasa akan meninggalkan kenangan indah tak hanya bagi anak-anak, melainkan guru dan orang tua.” tutup Dewi. (sfa)

I'M INTERESTED